Postingan

Menampilkan postingan dengan label #GenLangitBiru

INVESTASI POHON UNTUK MASA DEPAN

Gambar
INVESTASI POHON UNTUK MASA DEPAN Oleh: Amaliya Khamdanah Pohon adalah investasi terbesar untuk kelangsungan bumi. Bahkan investasi menanam pohon di masa kini akan sangat menguntungkan di masa mendatang. Hal ini tentu sangat berpengaruh bagi kehidupan manusia dan makhluk yang tinggal di bumi—air, udara, cuaca, iklim, tanah, hewan, dan tumbuhan itu sendiri. Walaupun demikian, investasi menanam pohon di masa kini sangat tak terlihat, karena tertutupi dengan investasi-investasi yang lebih menggiurkan; uang. Orang-orang lebih memilih menjatuhkan uang dan segala tetek-bengeknya untuk investasi hal yang nyata di masa kini. Misalnya dengan melakukan investasi ke bank, proyek jalan tol, gedung-gedung, hingga emas. Karena ketika melakukan investasi tersebut, orang-orang akan menuainya dengan jangka waktu—tak lama—lima atau sepuluh tahun—untuk memperoleh hasilnya. Bisa dibilang investasi ini adalah untuk hajat individu. Lalu bagaimana dengan melakukan investasi hal-hal yang padaha

[ESAI] AKU, POHON, DAN LANGIT BIRU

Gambar
AKU, POHON, DAN LANGIT BIRU Oleh: Amaliya Khamdanah Aku adalah bagian dari manusia millenial yang hidup di tahun dua-ribu-tujuh-belas. Tahun di mana teknologi semakin canggih dan berkembang pesat. Bagaimana tidak, coba lihat sekitarmu, dari anak sekolah dasar hingga kakek-nenek memegang gadget—tak buta teknologi. Dan aku percaya, di masa mendatang teknologi akan semakin canggih lagi tanpa mengenal ruang dan batas. Namun apakah kita menyadari ada hal buruk yang sedang mengintai kita di masa mendatang? Apa itu, aku tak melihatnya? Tentu, kita tak akan melihatnya sekarang, tetapi beberapa pakar di dunia sudah memprediksi hal buruk tersebut akan terjadi. Contoh yang sering kita hadapi saat ini adalah global warming atau pemanasan global. Pemanasan global sekarang menjadi lawan kita, di mana gas rumah kaca menjadi faktor utamanya, seperti; gas buang kendaraan bermotor, gas buang dari pabrik, pembakaran sampah, bahkan hutan. Kamu tahu apa dampaknya? Gas rumah kaca menyerap